https://sumberayu.id/images/news/cobalah-3-resep-jus-sehat-ini-untuk-tampil-cantik-alami-55a3ec.jpg

Cobalah 3 Resep Jus Sehat Ini untuk Tampil Cantik Alami


Setiap wanita pasti mendambakan kecantikan alami dengan melakukan banyak hal. Ada yang melakukan perawatan kulit di rumah hingga menghabiskan jutaan rupiah untuk perawatan dengan dokter ahli. Namun, melakukan perawatan dari luar saja tidak cukup. Semua itu harus diimbangi dengan pola makan yang sehat, salah satunya dengan membiasakan diri minum jus setiap hari. Dengan meminum jus, tubuh Anda akan mendapat asupan vitamin yang dibutuhkan untuk menutrisi kulit secara alami. Sekarang Makin Dekat akan membagikan campuran jus yang dapat membantu Anda tampil cantik alami.

1. Jus Hijau
Sesuai dengan namanya, jus hijau adalah minuman yang menggunakan sayuran-sayuran hijau sebagai campurannya sehingga berwarna hijau. Cara membuat jus ini pun mudah, Anda hanya membutuhkan satu batang brokoli dengan setengah buah apel dan nanas. Pertama, Anda harus membersihkan brokoli, apel, dan nanas, kemudian potong kecil-kecil. Campur brokoli, apel, nanas, dan air serta tambahkan es batu secukupnya. Masukkan seluruh bahan ke dalam blender dan jus segar pun siap disajikan. Antioksidan yang terkandung dalam sayur dan buah-buahan tersebut juga dapat membantu mencerahkan kulit Anda.


2. Jus Buah
Anda tidak menyukai sayuran? Jus buah bisa menjadi solusinya! Perpaduan rasa segar dan manis buah-buahan akan melepaskan dahaga Anda. Untuk membuatnya, Anda hanya membutuhkan campuran buah-buahan kegemaran Anda. Namun, untuk campuran yang lebih mudah dibuat, Anda dapat menggunakan air jeruk dan tomat. Blender air jeruk dan tomat bersama es batu, dan jus buah segar siap disajikan. Jeruk dan tomat mengandung vitamin C yang dapat membantu membuat kulit terlihat lebih cerah.

3. Jus Susu
Apabila Anda bosan dengan jus buah dan sayur saja, Anda dapat mencoba mencampurkan susu ke dalam jus. Perpaduan rasa buah yang segar dan gurihnya susu akan menambah kenikmatan rasa jus. Untuk membuatnya, Anda hanya perlu mencampurkan buah stroberi, susu segar, dan es batu. Vitamin C yang terkandung dalam stroberi dapat membantu mencerahkan kulit. Selain itu, kandungan vitamin B12 dalam susu dapat membantu tubuh memproduksi sel kulit baru dan menggantikan sel kulit mati.

Selain membantu membuat kulit tampak lebih cerah dan halus, meminum jus-jus di atas secara teratur juga dapat membantu membuat kulit terlihat lebih bersinar. Anda juga dapat mengganti jenis buah dan sayur sesuai dengan selera Anda. Selamat mencoba!